Hari Guru di SMA Negeri 1 Bojonegoro terasa lebih unik dibandingkan dengan sekolah-sekolah yang lain. Sebab terdapat perbedaan dresscode yang bertemakan "Carrier Day" bagi seluruh siswa kelas 12 untuk mengenakan seragam sesuai dengan karir impian mereka. Mulai dari polisi, dokter, insinyur, jaksa, hingga pekerja tambang, semuanya tampil percaya diri dengan dresscode yang menggambarkan masa depan mereka.
Agenda ini bukan hanya sekadar untuk bergaya, tapi juga sebagai motivasi agar kami, siswa kelas 12, semakin optimis dalam menentukan karir di masa depan. Kami diajak untuk melihat lebih jauh ke depan, dengan harapan bahwa apa yang kami kenakan hari itu akan menjadi doa yang membawa kami menuju karir yang kami impikan.
Setelah acara berlangsung, momen haru pun hadir ketika kami memberikan hadiah sederhana kepada semua para guru. Melihat ekspresi bahagia dan terharu di wajah mereka, kami merasa semakin bersyukur mempunyai guru yang begitu peduli dan selalu membimbing kami selama belajar di sekolah ini.
Carrier Day tahun ini benar-benar memberikan kesan mendalam bagi saya. Selain bisa menunjukkan cita-cita, kami juga merasa semakin yakin untuk melangkah menuju karir yang kami impikan. Terima kasih untuk semua guru yang selalu memberi dukungan dan inspirasi. Semoga semangat ini terus terjaga sampai kami mencapai tujuan hidup kami!
Bagaimana dengan sekolah kalian? Apa momen yang paling berkesan di Hari Guru?
0 Komentar